Rabu, 28 Desember 2011

Sebait Do'a dan harapan di hari ulang tahun


Sama seperti hari-hari biasanya, aku bangun pagi-pagi sekali. Menemani sang embun menanti kedatangan mentari pagi. hm...mentari pagi memang sangat menyenangkan untuk ditunggu.

Maha Suci Allah yang masih memberikanku kesempatan merasakan nikmatnya menghirup segarnya udara subuh hari ini, yang masih memberikanku kesempatan untuk memperbaiki diri, yang masih memberikanku kenikmatan atas nikmat sehat, iman dan islam yang aku berharap untuk selalu ditetapkan hingga nyawa meninggalkan badan.

Kamis, 22 Desember 2011

Mom...I Love You..^________^

Dengan perasaan bangga, aku dan karen dijadikan "Tokoh Orangtua" untuk sehari dikelas taman kanak-kanak Michael, anak lelaki kami. Ia mengajak kami berkeliling kelas, berkenalan dengan semua temannya. Kami ikut dalam aktivitas mereka, memotong dan menggunting lalu merekatkan, lumayan lama juga kami ikut bermain-main di bak pasir. Bukan main ramainya.

Rabu, 14 Desember 2011

Fajar subuh Kebahagiaan Pasti Akan Datang

        
Waktu menunjukan pukul 04.30, suara azan telah berkumandang pertanda waktunya sholat subuh. Saya pun segera mengambil air wudhu untuk kemudian menghadap sang Ilahi. Seusai sholat aku menuju ke taman belakang kosan. Duduk manis untuk sekedar menyaksikan pemandangan subuh yang begitu menenangkan hati.

Selasa, 29 November 2011

Untuk seseorang yang kukagumi



Dia...seorang pemuda tangguh, tampan dan berwibawa.
Dia...sosok yang sederhana tapi mampu menunjukan contoh dan teladan baik bagiku.
Dia..lelaki yang tegas tetapi sungguh hatinya begitu lembut bagai sutra.
Dia..sosok yang seringkali membuatku menangis.
Dia..seseorang yang tak pernah terlupakan dalam barisan doa-doaku.
Dialah ayah tercinta. Prajurit yang Allah titipkan untuk menjagaku.

Senin, 21 November 2011

Kejutan Di Bulan November


Beberapa hari yang lalu,dapat pizza dari teman-teman Jurtel.
Terima kasih buat pak is dan bu medy juga rekan-rekan pengelola jurtel.
Hatur nuhun pizza nya. Wueeenak sekali..^___________^

Minggu, 20 November 2011

Hidup adalah belajar

Kata orang,
Hidup adalah belajar....
Belajar memahami meski tak sehati..
Belajar ikhlas meski tak rela..
Belajar bersabar meski terbebani...
Belajar berbagi meski membutuhkan..
Belajar taat meski berat...
Belajar mencintai meski tak suka...
Belajar tenang meski gelisa...
Belajar,,belajar dan terus belajar....

Senin, 14 November 2011

Tentang Penaku...


Menulis,,,,,
Dibilang hobby bukan, Bakat? apalagi hahahah,,,bahkan sepertinya saya tidak punya bakat untuk jadi penulis. Tapi suatu hal yang menyenangkan saat kita bisa membaca tulisan yang pernah dituliskan oleh tangan kita sendiri. Suatu hal yang amazing jika kita bisa bercerita, berbagi pengalaman lalu menuliskannya sehingga dibaca orang lain dan bisa jadi tulisan kita menjadi inspirasi bagi orang lain.

" Hal yang paling indah bagi seorang penulis adalah ketika tulisannya bisa bermanfaat bagi orang lain".

Rabu, 09 November 2011

Setitik doa bersama embun pagi


Setitik embun diatas hijau dedaunan dikala kabut pagi masih menyelimuti.......
Setitik embun pagi yang kudapati kala membuka jendela pagi ini.........
Setitik embun pagi yang menanti sinar sang mentari.....
Setitik embun mengusap dahaga malam,jatuh membasahi kegersangan hati.......
Setitik embun pagi mengalir mengisi kedalaman jiwa,menyejukkan indahnya pagi ini........

Minggu, 06 November 2011

Bola-bola coklat special idul adha.....

Allahu akbar..Allahu akbar..Allahu akbar...walillah ilham,,,
Selamat hari raya Qurban sahabat blogger....

Dihari yang special ini, saatnya berkumpul dengan orang-orang terkasih menikmati santapan lebaran. Tapi berhubung ga bisa pulang kampung, yasudahlah saya memutuskan untuk membuat kue saja .
Kali ini saya membuat kue Bola-bola coklat. ( ga tau nama sebenarnya apa) berhubung bentuknya bulat seperti bola dan warnanya coklat jadi saya beri nama 'bola-bola coklat'. Yup Bola-bola coklat special idul adha. ^_^

Sabtu, 05 November 2011

Rindu...

Kutatap langit Bandung tampak sempurna. Ribuan bintang menambah keindahannya malam ini. Bulan pun tampak bulat sempurna memancarkan cahaya indahnya. Mereka seakan 'bersorak riang' menyambut Iedul Adha 1432 H.
Allahu akbar..Allahu akbar..Allahu akbar...walillah ilham,,,.Begitu gema takbir iedul adha menyeru merdu dari sudut-sudut rumah Allah. Terdengar suara orang tua dan anak kecil mengumandangkan takbir penuh khidmat menyambut iedul adha yang jatuh pada 6 November 2011 besok.

Well...Selamat hari raya Qurban..^_^

Jumat, 04 November 2011

Ga Jelas...-.-

OKE...sepertinya hari ini ga fokus...
kenapa..kenapa..kenapa?....
Ga tau ah....
nih kepala juga susah diajak kompromi, cenata cenuto muluu dri tadi...:(

Kamis, 03 November 2011

Kapan kamu mau menikah ???

Kapan kamu nikah? mau nikah kapan? Sudah punya pacar belum???
Zzzzzzzz...pertanyaan itu akhir-akhir ini seakan mengusik telingahku. Hampir tiap hari 'ditanyain' gtu, di tempat kerja, di tengah gurauan teman-teman kuliah.
Hahahha.... Yah, I know itu cuman candaan mereka saja. But, klo keseringan ditanyain gitu jadi risih juga euy.. (Dan dibolak balik gimana pun pertanyaannya, intihnya mah tetap sama).

Selasa, 01 November 2011

senyum :)


Pagi bersinar cerah menyapa, secerah itulah hatiku hari ini....
Samudera terbentang biru memandang, sebiru itulah warnaku hari ini...





Suatu pagi dikantor tercinta..

Senin, 31 Oktober 2011

Ibu, aku merindukanmu.......

Ya Rabb, dalam lirih kumohon padaMu jaga ibu dan ayah. Jagalah orang-orang yang mencintaiku karena-Mu.


Dalam keheningan malamMu, hanya suara rintikan hujan yang masih setia menemani, bahkan bulanpun tertutup oleh awan yang menggumpal diatas sana. Seakan melengkapi kesendirianku dalam bilik yang sederhana ini.

Minggu, 09 Oktober 2011

Jodohku ada di dalam buku Allah

Allah ta'alah saja yang tau kapan dan bagaimana kita bertemu dengan jodoh kita.
Hanya Allah yang tau apa yang akan terjadi dengan diri kita.
Sesungguhnya wanita baik hanya untuk lelaki yang baik dan lelaki yang baik hanya untuk wanita yang baik juga. (QS. 24: 26)

Jumat, 07 Oktober 2011

Lamaranmu ku Tolak!!!

Mereka, lelaki dan perempuan yang begitu berkomitmen dengan agamanya. Melalui ta ’aruf yang singkat dan hikmat, mereka memutuskan untuk melanjutkannya menuju khitbah.
Sang lelaki, sendiri, harus maju menghadapi lelaki lain: ayah sang perempuan

Kamis, 06 Oktober 2011

Ketika goresan pena bertasbih

Kehilangan dan perpisahan mengajarkan kita arti memiliki..
Kekecewaan mengajarkan kita arti kehati-hatian....
Kesepian mengajarkan kita arti kebersamaan.....
Percayalah dibalik setiap hal yang terjadi, selalu ada hikmah yang bisa dipetik. Bukankah untuk menguatkan langkah kedepan terkadang kita harus mundur selangkah kebelakang. Terpaan-terpaan hidup seharusnya membuat kita lebih kuat, lebih tabah, lebih arif dan lebih bijak, karena itulah harga mati sebuah kedewasaan.
Bersykurlah dengan segalah nikmat dari Allah dan nantikanlah kejutan-kejutan yang lebih indah lagi dariNya

Senin, 12 September 2011

Just Story

Namaku Afira Dzulvi, umurku 21 tahun. Fira,,begitulah aku disapa. Belum lama ini aku diperkenalkan dengan seorang lelaki namanya Abay. Dia kakak tingkatku, sosok yang tidak pernah kusangkah akan mengenalnya.
====================================================================
Hening malam ini semakin membuat hati ini rindu pada keluarga. Kuambil album keluarga yang ada di tumpukan buku kuliahku. Satu persatu kupandangi wajah ayah, ibu, kakak, adek. Mereka seakan ada bersamaku saat ini. Dekat, sangat dekat. Dapat kurasakan dekapan ayah ibu begitu hangat.
Tiba-tiba.........

Rabu, 07 September 2011

Maafkan Aku Ya!

Alhamdulillah, kita sudah melewati bulan Ramadhan dan juga Hari Idulfitri 1432 H. Senang sekali rasanya bisa bersilaturahmi ke keluarga dan teman teman terdekat. Tidak lupa juga saya memohon maaf jika pernah punya salah kepada semua. Meminta maaf dan memafkan saat idulfitri memang diperlukan. Mengapa? Tentu kamu juga sudah tau kan, kalau saatnya hari raya berarti saatnya kita kembali fitra dan suci kembali. Meminta maaf salah satu caranya untuk menghapus dosa-dosa yang telah lalu.

Senin, 15 Agustus 2011

..: Tak jadi berhaji demi perut Tetangga :..

Seusai musim haji, Abdullah bin Mubarak, seorang ulama masyhur pada abad ke-12 tertidur dekat Multazam. Ia seolah-olah mendengar dua malaikat bercakap-cakap. "Ada Enam ratus ribu jemaah haji tahun ini, namun tidak seorang pun yang Mabrur, yang hajinya diterima,"kata malaikat yang satu.
" Ada, seorang. Walaupun tidak datang kesini, tetapi Allah swt berkenan memberinya ganjaran haji mabrur, " kata malaikat yang satu lagi.
"Siapa dia?"

..: Bila sudah tiba waktunya :..

Beberapa hari yang lalu, aku kehilangan sosok nenek yang sangat aku sayangi.
Terakhir ketemu dengan dia setahun yang lalu, ketika sudah kurencanakan tahun ini semoga masih bisa bertemu lagi, tapi ternyata Allah sudah harus memanggilnya kembali kehadapanNya. Allah meminta agar dia dapat beristirahat dengan tenang. T_T
Selamat jalan Grandma, semoga Allah memberikan tempat terindah untukmu, sampai bertemu kembali di surga Allah nanti. amiin.

Kamis, 11 Agustus 2011

..:: Dari Lubuk Hati Anak Yang Ceria :..

Ayah dan Ibu Tersayang...

Kutulis surat in kepada Ayah dan Ibu dengan harapan semoga Ayah dan Ibu mempertimbangkan sikap tentang menjadi orang tua sebelum aku tiba di dunia. Aku ini anak yang ceria. Bila aku tiba nanti, bagi Ayah dan Ibu, aku kelihatan begitu kecil. Meski penampilanku tidak seperti orang dewasa kuharap Ayah dan Ibu sadari bahwa aku ini manusia.

Rabu, 10 Agustus 2011

..:: Malaikat Cilik ::..

Dua hari yang lalu seorang teman mengirimkan sebuah link video dari salah satu situs web, video yang sangat menggugah, sangat menginspirasi dan menyentuh setiap manusia yang 'punya hati'.
Jujur… Ketika pertama kali melihat video itu saya sempat meneteskan air mata.

Kamis, 10 Maret 2011

:: Untukku dan Untukmu Kawan :

~~Tips agar hidup tetap bersemangat ~~

Yang namanya kecewa, Frustasi , futur, semangat yang naik turun dll pasti semua orang sudah pernah mengalami dan memang itu wajar terjadi dalam hidup kita. Tapi apakah kemudian itu membuat kita terpuruk terus menerus? saya rasa tidak kawan. kita harus bangkit, kita harus hidup, karena kita punya MIMPI.

Senin, 07 Maret 2011

:: MEMBUKA KOTAK HITAM TEKNOLOGI ::

Kemajuan teknologi adalah sesuatu yang tidak bisa kita hindari dalam kehidupan, karena kemajuan teknologi akan berjalan seiring dengan kemajuan ilmu pengetahuan. Perkembangan teknologi terjadi karena manusia menggunakan akalnya untuk menyelesaikan setiap masalah yang dihadapinya, ingin hidup lebih baik, lebih aman, nyaman dan mudah.

:: Keajaiban Buah Srikaya ::

Srikaya menyimpan sejuta khasiat kesehatan. Buah yang juga disebut sebagai custard apel atau sugar apple oleh pelaut Inggris ini, salah satunya bermanfaat untuk kecantikan.

Rabu, 23 Februari 2011

:: TUHAN BERBICARA::

Seorang Manusia berbisik, “Tuhan, bicaralah padaku.”
Dan burung kutilang pun bernyanyi.
Tapi, manusia itu tidak mendengarkannya.
Maka, Manusia itu berteriak, “Tuhan, bicaralah padaku !”

Rabu, 16 Februari 2011

Again

:: Senyum yang hilang ::
Hari demi hari, waktu terus berlalu meninggalkan kenangan manis dan pahit dalam dunia persahabatan kita. Seiring berjalannya waktu entah mengapa aku merasa ada sesuatu yang hilang dan pergi dari dirimu sobat. Sungguh aku bingung, apakah ini hanya perasaanku saja, mungkin teman-teman yang lain juga sedang merasakan hal yang sama denganku. Sifat yang dulunya unik dan sangat mencerminkan kepribadiannmu sekarang tidak lagi tampak diwajah manismu sobat.